12 September 2024

ANGGOTA PIKET POLRES SERANG CEK RUANG TAHANAN ANTISIPASI KERAWANAN JAM KUNJUNGAN TAHANAN

1 min read

Kasat Tahti Polres Serang bersama Piket Provos dan Piket jaga tahanan melaksanakan pengecekan ruang tahanan Polres Serang. Selasa, (03/09/2024).

Kasat Tahti Polres Serang IPDA BAMBANG WIRAWAN mengatakan kegiatan pengecekan ruang tahanan sudah merupakan protap yang dilakukan setiap hari, terlebih diwaktu jam besuk tahanan yaitu setiap hari Selasa dan Kamis.

Kasat Tahti mengatakan pengecekan ini untuk mengetahui situasi didalam tahanan dan kondisi para tahanan apakah baik-baik saja atau tidak ungkap Bambang.

Dalam pengecekan ini kita menyisir ruang tahanan untuk mengantisipasi adanya benda-benda tajam atau benda yang tidak seharusnya ada dalam ruang tahanan tuturnya.

Lebih lanjut Kasat Tahti menghimbau kepada piket jaga tahanan agar selalu waspada dan selalu mengecek ruang tahanan setiap satu jam sekali serta jadwal jam besuk tahanan dari mulai jam 10.00 wib s/d 14.00 wib hari selasa dan kamis.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *